RENSTRA & PROGRAM KERJA

Kata Pengantar

Penyusunan program kerja Program Studi Magister Teknik Sipil, Pascasarjana Universitas Tadulako, didasarkan pada visi, misi, tujuan, sasaran dan strategi pencapaian yang telah ditetapkan oleh Jurusan Teknik Sipil, Fakultas teknik, Universitas Tadulako, serta mengacu kepada Rencana Strategis (Renstra) Universitas Tadulako 2020 – 2024, Rencana Strategis (Renstra) Fakultas Teknik 2020 – 2024 serta Rencana Strategis (Renstra) Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Tadulako 2020-2024.

Efektifitas dan efisiensi dari pelaksanaan proses pembelajaran di Program Studi Magister Teknik Sipil sangat tergantung dari komitmen semua sivitas akedemika dalam implementasi dari Program Kerja yang telah dibuat. Kedepan, tantangan serta persaingan Program Studi Magister Teknik Sipil Universitas Tadulako dalam menghasilkan lulusan yang mampu berkiprah secara profesional berdasarkan kompetensi yang diperlukan semaik berat.

Oleh karena itu, Program Kerja Program Studi Magister Teknik Sipil Universitas Tadulako tahun 2022  ini diharapkan dapat dipahami dan dilaksanakan dengan baik oleh seluruh civitas akademika dan pihak­-pihak lain yang terkait.

Palu, Januari 2022

Koordinator Program Studi Magister Teknik Sipil

Prof. Dr. Ir. I Wayan Sutapa, M. Eng

Program Kerja dan Renstra dapat di unduh:

Program Kerja Prodi S2 Teknik Sipil Tahun 2024

Renstra Fakultas Teknik 2020-2024

Renstra Pascasarjana 2020-2024

Renstra Universitas Tadulako 2020-2024